Cara Mendapatkan Outfit Valentione dan Songbird di FFXIV
Dengan kemunculan Final Fantasy XIV Patch 6.3, Square Enix pun merilis gender lock pada beberapa item, termasuk outfit FFXIV Valentione dan Songbird. Meskipun outfit tersebut tersedia untuk didapatkan di toko online, namun ada cara lain yang bisa kamu coba untuk mendapatkan outfit satu ini secara gratis. Hanya saja, ada beberapa ketentuan yang harus kamu ikuti.
Seperti halnya seasonal outfit FFXIV lainnya, outfit Valentione dan Songbird ini dapat dibeli di dalam gamenya jika kita berhasil menyelesaikan seasonal quest. Hal ini dilakukan guna mencehah para player dari keharusan membeli outfit tersebut dengan menggunakan uang sungguhan di FFXIV Online Store.
Untuk memeriksa apakah kamu bisa mendapatkan kedua varian outfit tersebut secara gratis atau tidak, kamu hanya perlu melakukan hal berikut:
- Pergilah ke salah satu dari tiga kota awal, yaitu Limsa Lominsa, Ul'dah, dan Gridania.
- Dari sana, pergilah ke "Recompense Officer" di salah satu kota tersebut. Kamu dapat menemukan lokasi dari setiap petugasnya di bawah ini.
- Limsa Lominsa - X:11.3, Y:14.2
- Ul'dah - X:12.5, Y:13.2
- Gridania - X:10.0, Y:8.3
- Pilih opsi yang sesuai, dalam kasus ini adalah item Valentione's Day atau Little Ladies' Day. Jika kamu telah membuka outfit-nya melalui partisipasi event sebelumnya, kedua set tersebut akan muncul sebagai item yang dapat dibeli.
Hal ini juga berlaku untuk seasonal event reward sebelumnya, kecuali item housing, makanan, dan mount. Maka dari itu, jika kamu secara tidak sengaja membuang salah satu item teesebut, atau ingin membeli varian lain setelah gender lock dihapus, kamu dapat melakukannya.
Namun, harap diingat bahwa ini berlaku hanya untuk sejumlah karakter tertentu. Jika kamu belum menyelesaikan event-nya pada karakter yang ingin kamu dapatkan itemnya, terpaksa kamu harus mendapatkannya melalui toko online.
Posting Komentar untuk "Cara Mendapatkan Outfit Valentione dan Songbird di FFXIV"